Hallo worker!
Dua minggu awal tahun 2022 sudah lewat nih. Gimana ?
sudah berapa resolusi tahun baru yang kalian langggar ? Mau kerja tapi skill
pas-pasan. Mau belajar hal baru tapi bingung mulai dari mana. Mau upgrade tapi tiap baca buku bawaannya
ngantuk melulu. Mau jadi skilled worker
tapi engga ada waktu untuk kursus. Pokonya
banyak “maunya” dan banyak “tapinya”.
Skilled Worker mengacu
pada pekerja dengan keterampilan dan keahlian khusus dalam pekerjaannya.
Predikat ini sudah jadi kebutuhan banyak perusahaan di abad 21. Apalagi, saat
ini banyak perkerjaan sederhana sudah diambil alih oleh sistem teknologi
informasi. Untuk orang-orang yang belum punya minat jadi pengusaha, jadi Skilled Worker adalah jalan ninja
teraman untuk mencapai hidup pas-pasan. Pas lagi butuh pas ada, atau istilah kerennya financial stability. Sedangkan untuk para calon enterprenuer, jadi Skilled Worker adalah modal utama untuk mengembangkan usahanya
sendiri.
Persoalannya, untuk jadi Skilled Worker ini susah-susah gampang. Banyak faktor yang memengaruhi perkembangan skill seseorang. Latar
belakang pendidikan misalnya, tentu saja seorang pekerja lulusan sarjana dengan
tamatan SMA memiliki standar kemampuan yang berbeda. Terlepas dari pengalaman
bekerja keduanya di satu bidang tertentu, lulusan sarjana sudah pasti lebih
banyak belajar ketimbang lulusan SMA. Selain itu, pengalaman kerja dan jam
terbang juga menjadi tantangan. Dua
orang pekerja lulusan sarjana dengan jam terbang berbeda, tentu akan mendapat
perlakukan berbeda pula. Besar kemungkinan, pekerja dengan jam terbang lebih
tinggi memiliki kemampuan dan skill lebih mumpuni. Baik latar belakang
pendidikan maupun pengalaman kerja tentu tidak bisa dimiliki semua orang.
Sebagian terkendala waktu, sebagian terkendala biaya untuk memperoleh keduanya.
Selain itu,
perkembangan zaman membuat hidup makin dinamis. Arus perubahan semakin deras
dan menghadapkan kita pada dua pilihan, bergerak atau tergantikan. Dalam waktu
singkat banyak hal berkembang dengan kecepatan luar biasa. Kita dituntut untuk
selalu belajar demi mengimbangi perubahan. Misalnya, tidak terbayangkan oleh
kita di penghujung tahun 2019 bahwa ratusan ribu orang bisa belajar dan bertemu
secara virtual. Beberapa bulan kemudian, hampir seluruh interaksi dunia
“berpindah” ke ruang-ruang digital. Meeting-meeting
strategis dilakukan dalam ruang virtual. Marketing
galeri pindah ke balik layar gawai kita.
Beruntungnya, perkembangan zaman bukan hanya membawa
tantangan baru, tetapi juga solusi atas tantangan tersebut. Bukan hanya urusan
bisnis dan perkantoran saja yang pindah ke perangkat pintar kita tetapi juga
kelas-kelas dan ruang kursus. Keren, bukan ?
Belajar berbagai pengetahuan baru yang relevan dengan dunia kerja saat
ini, mengikuti berbagai pelatihan wirausaha dari pratiksi usaha, serta berbagai
ujian online untuk menguji kualitas belajar kita. Semua itu dapat kita lakukan
hanya melalui satu aplikasi , Arkademi Mobile Apps.
Arkademi Mobile Apps merupakan aplikasi penyedia layanan
pelatihan dan kursus berbasis digital. Di dalamnya, kita bisa mengakses
berbagai menu pelatihan menarik demi menjadi Skilled Worker. Mulai dari pelatihan keuangan, kewirausahaan,
pemasaran, jurnalistik, digital marketing, hingga pengelolaan perusahaan.
Selain itu, Arkademi Mobile Apps juga menyediakan program Prakerja untuk
menunjang kemampuan dasar kita sebelum masuk kerasnya dunia kerja.
Gambar 1 : Saya mencoba bermain games dalam mini course Arkademi Mobile Apps
Mendaftar ke Arkademi Mobile Apps sangat mudah. Hanya
bermodal akun Google Mail, kita sudah bisa menjajal berbagai fitur gratis
Arkademi Mobile Apps. Setelah mendaftar,
kita dapat memilih course yang ingin
kita pelajari. Course tersebut dapat
kita pilih secara bebas sesuai keinginan. Kita cukup berinvestasi mulai dari Rp
150.000 hingga Rp 2.500.000 untuk mengakses tiap course. Tenang, hampir seluruh course
yang tersedia sudah bersertifikat dan diakui dalam dunia profesional.
Selain course
beberbayar, Arkademia Mobile Apps juga menyediakan fitur mini course yang bisa kita akses secara gratis. Mini course ini berupa games asik dan
pembelajaran multi media melalui interaksi dan ilustrasi menarik. Engga ada
lagi tuh belajar yang membosankan dan bikin ngantuk. Apa lagi, Arkademia Mobile
Apps juga menyediakan akses untuk membaca blog menarik dari Arkademia yang
berisi berbagai tips, trik, dan informasi terkini tentang berbagai hal di dunia
kerja.
Luar biasa, Worker
!
Namun, Arkademia Mobile Apps masih bisa berkembang
menjadi lebih baik. Beberapa kali saya
harus me-refresh halaman karena
kendala dalam memuat. Game dalam mini
course juga masih bisa dikembangkan dengan meningkatkan kualitas animasi
dan variasi kesulitan. Tampilan blog juga dapat ditingkatkan agar lebih menarik
dan mudah dibaca.
Overall,
investasi melalui Arkademi Mobile Apps sangat layak dilakukan. Mengikuti course dari Arkademi Moble Apps
merupakan salah satu cara asik dan menyenangkan untuk menjadi Skilled Worker demi meningkatkan kualitas diri. Kita bisa belajar
dimana saja dan kapan saja sesuai waktu dan kesempatan yang kita miliki. Tidak
terbatas ruang dan waktu. Serta dengan investasi terjangkau. Coba banyangkan
kita belajar dari kamar sambil nyemil dan rebahan ? Mantap pokoknya.
Intinya, di tengah perkembangan zaman yang dinamis kita
mesti pandai-pandai mengikuti perubahan.
Arkademia Mobile Apps adalah satu dari banyak cara mengikuti perubahan tersebut. Selama work it pasti worth it untuk diikuti.
Salam Worker !
Komentar
Posting Komentar